Jumat, 23 Maret 2012

APA ITU SEO? (Final Project)


Dari beberapa search yang saya cari tentang pengertian SEO itu banyak sekali.. Ya walaupun halaman web saya belum berada pada halaman web pertama jika dicari dengan keyword.. :D tapi insyallah nanti bisa.. amiin. Langsung ajah deh kepengertian SEO..

SEO (Search Engine Optimizion) adalah sebuah metode/cara agar search engine selalu mengindex website kita di internet agar setiap proses pencarian dengan keyword melalui serch engine dapat ditampilkan pada halaman utama. Bahkan ada yang menyatakan bahwa SEO adalah proses yang sangat khusus dalam membangun sebuah website yang berhasil alasannya karena sebuah website komersial tidak dikatakan berhasil jika tidak dapat ditemukan dalam search engine utama ini adalah tugas dan tantangan webmaster untuk mengoptimalkan sebuah website dengan cara memperbaiki struktur tag-tag HTML tersebut pada halaman web.

Sebuah alasan yang sangat masuk akal karena bagaimana mungkin mendatangkan pengunjung,meningkatkan traffik dan mendapatkan page ranking pada website. Jika halaman-halaman kita tidak dapat ditemukan dalam mesin utama seperti Google,Yahoo dll.

Untuk orang-orang marketer pemahaman tentang SEO merupakan salah satu skill yang dibutuhkan dalam memasarkan produk/jasa. Karena kebanyakan pengunjung dalam mencari info selalu menggunakan search engine dengan memanfaatkan kata kunci dengan harapan mendapatkan info yang relevan.

0 komentar:

Posting Komentar