Selasa, 13 Maret 2012

MEMBANGUN WEBSITE (Final Project)


Oke sekarang kita membahas tentang website... bagaimana cara membangun website?? Ya sebernya sih saya juga belum coba membangun website,jadi masih searching2,sebelum membangunnya mari kita cari tahu dulu apa itu website???
Website atau situs adalah kumpulan halaman yang menampilkan informasi data,teks,gambar,suara,dan gabungan dari semuanya,baik yang statis maupun dinamis yang membentuk suatu rangkaian bangunan yang saling terkait dengan jaringan-jaringan halaman (hyperlink). Website juga bisa diartiakan secara terminologi yaitu kumpulan dari halaman-halaman situs/link yang biasanya terangkum dalam sebuah domain dan tempatnya berada di dalam Word Wide Web atau biasa nya disebut “WWW”.
Di dalam website harus ada penyedian unsur-unsurnya,diantaranya :
1.      Nama Domain (Domain Name/URL)
Alamat unik di dunia maya berguna untuk menemukan sebuah website yang di cari.

2.      Rumah tempat website (web hosting)
Ruangan yang terdapat dalam harddisk sebagai tempat penyimpanan data,file,video,,email,database,dll yang nantinya akan ditampilkan di dalam website tersebut.

3.      Bahasa Program (script program)
Bahasa yang diterjemahkan pada setiap perintah pada setiap website tersebut sedang di jalankan. Contoh nya dari bahasa program HTML,PHP dll.

4.      Desain Website
Pendesainan website merupakan hal yang penting,faktor userfriendly harus diterapkan dalam pembuatan desain website.

5.      Program Transfer Data ke Pusat Data
Akses yang diberikan pada saat kita memesan web hosting. Ini juga berguna untuk memindahkan file-file website yang ada di dalam komputer kita ke pusat web hosting agar dapat terakses ke seluruh dunia.

0 komentar:

Posting Komentar